Sliyeg, minggu 23 Desember 2012. Kegiatan pelatihan kewirausahaan, pelatihan paralegal dan pelatihan IT rutin di lakukan setiap hari minggu, alasan di pilih hari minggu di karenakan banyak para ibu-ibu yang sibuk di hari-hari biasa, terutama pada hari senin samapai sabtu. Namun, banyak juga para ibu, bapak, dan kaum pemuda dan pemudi menyempatkan datang di hari-hari biasa. mereka umumnya belajar tentang komputer atau IT.
Berikut adalah foto kegiatan pada hari minggu 23/12/12. pada kegiatan kali ini memberikan pelajaran tentang kewirausahaan mengenai bagaimana cara merajut benang katun menjadi berbagai macam aneka kerajinan tangan, seperti kerajinan membikin Tas, Baju, Bunga dan masih banyak lagi yang lainnya.
Gambar 1.1.
Kegiatan merajut kain katun menjadi aneka kerajinan tangan.
Gambar 1.2.
Para leader atau pelatih kegiatan memberikan bimbingan kepada anggota CBO kec. Sliyeg.
Gambar 1.3
Bukan saja para kaum hawa yang yang pandai merajut dan membikin aneka kerajinan tangan, namun paru kaum adam juga tidak kalah pandai dan kreativ membikin kerajinan tangan.
Gambar 1.4
Tidak hanya kerajinan tangan yang diminati para ibu-ibu, Namun ibu-ibu juga antusias dalam belajar komputer dan jaringan, karena dengan komputer dan jaringan ibu-ibu dapat menyalurkan hasil kegiatannya melalui internet.
Gambar 1.5
Ini adalah contoh model dan hasil kegiatan dari marajut benang katun menjadi sebuah tas yang unik, lucu dan menarik.
Gambar 1.6
Ini adalah produk atau hasil dari kagiatan merajut dengan benang aktun, dan menghasilkan sebuah karya dengan nama Tas Benang Katun.
Ganmbar 1.7
Salah satu ibu yang antusias dan kreatif belajar merajut benang, dengan di bantu oleh tutor atau pelatih kerajinan tangan.
Nah,,, mungkin ini sedikit kilasan tentang kegiatan minggu ini, ingin lebih serunya datang aja kesini ke "CTC Sliyeg".
Penasaran tentang berita-berita lain tentang seputar kegiatan CBO Kec.Sliyeg, Tunggu aja beritanya minggu depan, pasti lebih menari dan lebih seru untuk di lihat dan di baca.
Posted by Gomez Nana at 10:38 PM No comments:
Email ThisBlogThis!Share to TwitterShare to Facebook
Post a Comment